Sempat melemah ke kisaran 2.700,00 di sesi Asia, tapi kemudian berbalik arah dan bergerak cukup stabil di sesi Eropa.
Hingga pukul 15:58 WIB, emas spot tercatat naik tipis 0,02% dengan bias intraday yang positif.

Level Senkou-span B (sekarang di 2.693,70) sekarang jadi fokus untuk memantau prospek bullish pada perdagangan intraday hari ini yang membuka peluang untuk menguji breakout 2.725,00/2.730,00. Pada skenario ini, kita barangkali masih akan melihat emas bergerak lebih tinggi mendekati kisaran 2.745,00/2.750,00.
Sebaliknya, pada sisi downside, waspadai aksi jual atau penutupan candle H1 di bawah 2.693,70. Ini bisa mencerminkan minat sellers agar emas turun atau terkoreksi ke kisaran 2.682,82 dan 2.673,90 (R4).
Leave a Reply