EUR/USD: Jelang Putusan Kebijakan ECB, Bias Intraday Positif

Euro masih mempertahankan penguatan terhadap Dolar di sesi Eropa hari ini, Kamis (14/12), setelah melonjak tajam semalam pasca pengumuman kebijakan moneter Federal Reserve.

Hingga pukul 18:04 WIB, EUR/USD tercatat naik 0.38% di kisaran 1.0915.

EUR/USD – H1

Bias intraday tegas positif sejauh ini. Pada sisi upside, momentum bullish masih terjaga selama harga bergerak di atas 1.0874.

Sementara itu, sebaiknya waspadai volatilitas/fluktuasi harga menjelang dan setelah pengumuman kebijakan moneter European Central Bank (ECB) yang akan digelar malam ini pukul 20:15 WIB, yang kemudian akan dilanjutkan dengan konferensi pers ECB pada pukul 20:45 WIB.

Resistance: 1.0946/50, 1.0976/79, 1.0996/1.1000
Support: 1.0896/91, 1.0870/64, 1.0844/34


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *