Gold Spot (Ichimoku H1 & Pivot Fibo Retracement Weekly) Sesi Eropa Senin 9 Desember

Emas masih bergerak sideways sejauh ini. Bias intraday terpantau positif, namun pergerakannya cenderung melandai, atau berada di pola lintasan Descending Channel (DC).

Hingga pukul 14:09 WIB, emas spot tercatat naik sekitar 0,43% dengan bias intraday yang positif.

Pada sisi upside, emas membutuhkan penutupan candle H1 setidaknya di atas 2.647,66 (R2) untuk memperbesar kemungkinan keluar dari lintasan chart pattern DC agar bisa menjangkau 2.657,08 (R3).

Akan tetapi, mengingat histori minggu lalu, dimana emas beberapa kali gagal mempertahankan posisi di area 2.657,08/2.666.25, maka sebaiknya waspadai rejection atau respons sellers dari area tersebut.

Sedangkan, pada sisi downside, penutupan candle H1 di bawah 2.629,86 (S1) dapat memicu aksi jual yang akan berisiko mengincar area 2.623,43/2.613,04 (S2/S3).


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *