Emas bertahan menguat di sesi Eropa, setelah sempat berlanjut melemah di sesi Asia. Volume perdagangan diperkirakan terbatas di sesi New york malam nanti, karena liburnya pasar finansial AS.
Hingga pukul 15:33 WIB, emas spot (XAU/USD) terpantau menguat 0,55% dengan bias intraday yang cenderung negatif.

Level 2.902,95 jadi fokus pada sisi downside. Emas masih berisiko untuk kembali terkoreksi apabila bergerak di bawah 2.902,95, dimana aksi jual atau penutupan candle H1 di bawah 2.891,46 (S1) dapat memancing minat sellers untuk menguji 2.879,36 (S2).
Sebalikya, pada sisi upside, prospek bullish membutuhkan penutupan candle H1 di atas 2.911,03 (R1). Skenario ini memperbesar peluang untuk menjangkau area 2.920,00/2.924,95.
Leave a Reply