Aussie (Dolar Australia) sempat melorot 0,3% terhadap Dolar AS setelah Reserve Bank of Australia (RBA/bank sentral Australia) mempertahankan suku bunga stabil pada Selasa (4/7). Keputusan bank sentral itu mematahkan ekspektasi dari sebagian besar analis bahwa RBA akan menaikkan suku bunga untuk bulan ketiga berturut-turut.
Akan tetapi, pelemahan Aussie sepertinya akan terbatas. Ini karena RBA masih meningkatkan kemungkinan kenaikan suku bunga lagi dalam waktu dekat. Keputusan untuk mempertahankan suku bunga pada bulan Juli sebagian besar didorong oleh kebutuhan untuk menilai dampak pengetatan kebijakan moneter terhadap perekonomian.
Langkah ini dilakukan karena inflasi utama (Core CPI) Australia melandai hingga Mei. Namun, inflasi inti masih tetap tinggi, memberi lebih banyak dorongan bagi RBA untuk melanjutkan kenaikan suku bunga.
Hingga pukul 13:22 WIB, AUD/USD terpantau turun tipis 0.04% di kisaran level 0.6667.
Leave a Reply