Beberapa poin penting yang menjadi alasan bagi analis BNP Paribas (multinational universal bank and financial services holding company, bermarkas di Paris – Perancis) untuk menyesuaikan perkiraan EUR/USD, antara lain adalah:
Neraca Pembayaran Dasar Zona Euro tetap kuat karena surplus transaksi berjalan tidak sepenuhnya didaur ulang di luar negeri, sehingga berpotensi mendukung EUR dalam waktu dekat.
Faktor-faktor seperti kinerja ekonomi AS yang lebih kuat, penurunan suku bunga ECB yang lebih besar dibandingkan dengan The Fed, dan peran mata uang EUR dalam carry trade berkontribusi pada laju apresiasi EUR/USD yang lebih bertahap dibandingkan perkiraan sebelumnya.
Berdasarkan hal-hal tersebut di atas, BNP Paribas menyesuaikan perkiraan dimana EUR/USD berada di kisaran 1.1000 pada akhir tahun 2024 dan melaju mendekati area 1.1400 pada akhir tahun 2025. Ini mencerminkan pergeseran perkiraan waktu dan besarnya apresiasi terhadap pasangan mata uang EUR/USD.
Leave a Reply