Greenback bergerak cukup stabil versus major currencies dengan range yang terbatas pada perdagangan Senin (12/6), menjelang pengumuman kebijakan moneter 3 (tiga) bank sentral yang akan digelar pekan ini.
Hingga pukul 20:55 WIB, Indeks Dolar AS yang mewakili kekuatan USD terhadap beberapa mata uang utama lainnya terpantau menguat 0.10% di kisaran level 103.67.
Federal Reserve secara luas diperkirakan akan menghentikan siklus kenaikan suku bunga saat mengumumkan kebijakannya pada Kamis (15/6) dini hari (WIB). Namun skenario ini bisa berubah jika laporan inflasi harga konsumen AS yang dirilis pada Selasa (13/6) tidak sesuai ekspektasi.
Pada Kamis malam (WIB), European Central Bank (ECB) diperkirakan akan menaikkan suku bunga sebesar 25 basis poin. Namun untuk kedepannya, langkah ECB masih menjadi tanda tanya besar.
Selanjutnya, pada Jumat (16/6), Bank of Japan (BoJ) juga akan mengumumkan kebijakannya moneternya. Gubernur BoJ yang baru saja ditunjuk, Kazuo Ueda, mengisyaratkan bahwa kebijakan ultra-longgar akan tetap dipertahankan sampai kenaikan upah dan inflasi stabil dan berkelanjutan.
Leave a Reply